Senang sekali loh saya bisa menjadi bagian dari Danone Bloggers Academy lulusan pertama, dan sampai saat ini sudah ikut serta mengedukasi banyak orang dalam menjaga lingkungan maupun kesehatan, selain itu juga menginformasikan bagaimana komitmen Danone Indonesia dalam mewujudkan visi “One Planet One Health”.
Awal September ini saya mengikuti Danone Community Engagement Day yang membahas tema “Mengenal Penerapan Bisnis Berkelanjutan untuk Indonesia Lestari” melalui program Kelas Intensif Membuat Konten (KIAT) bersama alumni DBA, DVA dan DDA yang bertujuan meningkatkan kemampuan dan mengedukasi komunitas Danone Digital Academy sebagai inisiator dalam lingkungan sekitar sehingga dapat menjangkau sebanyak mungkin orang.
Sustainable atau keberlanjutan adalah tindakan saat ini, yang tidak merusak dan merugikan sumber daya untuk masa depan, terkait sumber daya ekonomi, sosial, budaya dan kearifan lokal yang merupakan tujuan Pembangunan Berkelanjutan / SDGs.
Isu keberlanjutan sampai saat ini masih menjadi masalah yang semakin penting bagi banyak orang, utamanya dalam dunia bisnis. Perubahan iklim terus memengaruhi kehidupan manusia dan makhluk hidup di bumi. Termasuk bagi para pemangku kepentingan dalam bisnis, praktik bisnis yang berkelanjutan menjadi suatu keharusan yang diterapkan. NASA mencatat lebih dari 95% aktivitas manusia menyebabkan pemanasan global.
Tahukah kalian, kalau Danone Indonesia sudah menerapkan EPR (Extended Producer Responsibility) dalam kegiatan produksinya. Dimana Danone Indonesia selaku produsen bertanggung jawab atas dampak lingkungan dari semua produk mereka di seluruh rantai produksinya, dari mulai desain sampai pembuangan produk oleh konsumen. Hal ini di jelaskan secara detail oleh Annie Wahyuni, selaku Downstream Packaging Manager Danone Indonesia.
Sejalan dengan hal yang terjadi saat ini, Danone Indonesia merupakan salah satu perusahaan FMCG terbesar di dunia yang memiliki misi memberikan kesehatan kepada sebanyak mungkin orang. Danone Indonesia berkomitmen mewujudkan bisnis yang seimbang dan berkelanjutan. Sesuai dengan visi Danone “One Planet One Health” yaitu kesehatan manusia dan kesehatan planet saling terkait satu sama lain, oleh karena itu, Danone berfokus untuk menjalankan strategi bisnis keberlanjutan dengan mengacu pada SDGs, maupun target tujuan pembangunan berkelanjutan yang telah ditetapkan pemerintah.
Bentuk perwujudan dari visi tersebut, Danone Indonesia berkomitmen untuk menjaga keberlanjutan diantaranya melalui Circular packaging dan Agriculture. Ambisi Danone memulihkan lebih banyak plastik daripada yang digunakan pada tahun 2025.
Program Sustainability Danone Indonesia Melalui Regenerative Agriculture
Budi Rahardjo, selaku Agriculture Manager Danone Indonesia membahas program sustainability Danone Indonesia khususnya tentang Regenerative Agriculture, dijelaskan “Karena populasi dunia terus bertambah, lebih banyak upaya dan inovasi akan sangat dibutuhkan untuk meningkatkan produksi pertanian secara berkelanjutan, memperbaiki rantai pasokan global, mengurangi kehilangan dan pemborosan pangan, dan memastikan bahwa semua yang menderita kelaparan dan kekurangan gizi memiliki akses terhadap makanan bergizi. Melalui penerapan pertanian berkelanjutan tersebut kita dapat melakukan transformasi dan menjaga food system atau rantai makanan dengan baik sehingga angka kelaparan tersebut dan akses nutrisi bagi masyarakat luas dapat terpenuhi. Tentunya implementasi ini dapat tercipta dengan dukungan segala pihak khususnya melalui pemahaman masyarakat luas.”
Dijelaskan yang merupakan prinsip dari pertanian berkelanjutan atau Regenerative Agriculture adalah keterpaduan antara pertanian dan peternakan. Saat petani bisa melindungi tanah, air dan kelestarian alam di setiap pengelolaannya, peternak juga mampu meningkatkan kesejahteraan hewan, sehingga bisa berikan hasil terbaik bagi semuanya.
Dengan adanya inisiatif ini, platform digital menjadi salah satu wadah untuk menyebarkan kebaikan dari adanya penerapan bisnis berkelanjutan maka dari itu, pemanfaatan platform digital sangat efektif pada saat ini dikarenakan berdasarkan penelitian We Are Social dan Hootsuite, saat ini platform media sosial yang berkembang pesat adalah aplikasi video pendek, yang memungkinkan pengguna untuk berbagi dan menikmati berbagai konten hiburan dan pendidikan.
Nah, sebagai bagian dari komunitas Danone Digital Academy, wajib banget nih buat saya pribadi memberikan contoh bagaimana menerapkan keberlanjutan dalam lingkungan rumah tangga, seperti makan tanpa sisa, memilah-milah sampah agar bisa di manfaatkan lagi, juga membuat pupuk kompos dari sisa bahan masakan dan menanam pohon atau beragam tanaman di sekitar rumah
Tips Gerald Vincent Membuat Konten Viral dan Bermanfaat
Ada yang sudah tidak asing dengan nama Gerald Vincent? Bahkan anak saya Azzam paling senang lihat postingan TikTok dari Gerald yang berisi banyak informasi mengenai banyak hal, dari game, maupun fakta dari segala sesuatu yang biasanya dianggap sepele, namun ternyata related dengan keseharian kita.
Penasaran dong, bagaimana dan apa saja kiat juga tips yang dilakukan oleh Gerald dalam membangun citra dan menjaring banyak pengikut dan penontonnya.
Di jelaskan kalau “Content is King” kalau mau viral dan disukai oleh banyak orang, setiap postingan yang kita buat haruslah berisikan konten yang memiliki pemilihan kata yang tepat, visual menarik, ada konsep jelas dan unik juga kita menyukai apa yang kita sampaikan. Intinya sih, kalau kita sendiri gak suka dengan konten yang kita buat, apa mungkin orang lain bisa menyukai konten tersebut?
Gerald juga menjelaskan kalau konten yang baik dan digemari oleh masyarakat adalah konten yang memiliki nilai di kalangan audiens. Adapun nilai tersebut bisa dibentuk dari beberapa aspek dan bagaimana kita bisa menilai konten tersebut layak untuk dibagikan.
Contoh dari konten positif yaitu konten yang berisi tentang Informational, Self-improvement, Food for thoughts dan Entertainment. Dimana setiap postingan konten yang kita buat bisa berikan manfaat baik bagi audiens.
Ingat 3 detik pertama setiap konten yang kita buat, baik berupa tulisan, audio maupun video, sangat menentukan ketertarikan audiens untuk membaca, mendengar ataupun melihat konten yang kita posting sampai habis, bagaimana kita terlihat bersemangat dalam menyampaikan, hingga bagaimana kita menyukai materi atau topik yang kita bagikan.
Makanya, teknik storytelling sangat dibutuhkan dalam hal ini, berikut ini adalah strategi menulis storytelling yang baik dan benar agar audiens memahami pesan yang kita sampaikan, yaitu:
1. Mengenali audiens
Karena pola komunikasi untuk anak-anak, remaja dan orang tua berbeda. Jadi kita mau sampaikan pesan kepada siapa nih.
2. Pemilihan kata
Ingat ya, meskipun gunakan bahasa baku ada baiknya kita pilih kata-kata yang simpel dan dimengerti banyak orang.
3. Ritme dan intonasi
Jangan sampai kita terlalu cepat, atau terlalu pelan dalam menyampaikan informasi. Pastikan semua pesan disampaikan dengan jelas.
4. Kuasai materi
Semakin menguasai materi, kita akan semakin percaya diri dan jelas dalam menyampaikan pesan
Sudah siap untuk membuat konten menarik yang viral? yuk contoh dan terapkan semua ilmu yang di berikan oleh Gerald Vincent.
Wah, penasaran kepingin terapkan ilmunya biar bisa ikutan viral dan fyp juga postingan yang kita bikin
Seru banget ya, jadi tambah penasaran dengan semua kegiatan dari Danone Indonesia
Kepikiran untuk ikut jadi bagian dari Danone bloggers academy deh, seru banget pasti ya
Menarik sekali pembahasan di acara Danone,, saya paling suka dengan kegiatan #BijakBerplastik
Yuk dukung program yang dilakukan oleh Danone Indonesia biar terwujud One Planet One Health
Semangat untuk bikin konten berkualitas yang disukai banyak audiens
Saya juga suka sama semua konten dari Gerald Vincent
Semoga semakin banyak yang peduli dengan lingkungan ya dengan konten2 viral nya
Kegiatannya sangat menarik dan bermanfaat
Mau dong infonya untuk jadi bagian dari komunitas Danone Indonesia begini
Penting banget nih program keberlanjutan, biar alam tetap lestari di tengah berkembangnya teknologi
Program yang dilakukan oleh perusahaan Danone Indonesia bagus-bagus ya, sukses selalu
Ilmunya bermanfaat nih, apalagi yang berkaitan dengan meningkatkan kualitas konten yang kita bikin, biar fyp dan viral
Penting banget untuk selalu peduli menjaga lingkungan apalagi dengan adanya perubahan iklim sperti skarang ini dan semua pihak harus mendukung tak terkecuali para konten kreator yang dapat ikut untuk mengedukasi masyarakat dengan membuat konten2 yang bermanfaat tentang lingkungan